Selama periode bulan Januari - November 2022, nilai impor kayu lapis jenis kayu keras (hardwood) atau jenis kayu berdaun lebar di Amerika Serikat meningkat
hampir 25%, dengan total nilai impor lebih dari 2 Milyar dolar AS. Sedangkan secara volume meningkat sebesar 7,8%, dengan total lebih dari 3,1 milyar ft² (square feet) atau kurang lebih 288 juta m² (1 m² = 10,76 ft²).
Nilai impor kayu lapis AS dalam jutaan m² pada periode 2019-2021
Data tersebut sesuai publikasi dari the Decorative Hardwoods Association (DHA) yang bermarkas di Virginia, Amerika Serikat yang dirilis minggu ini.
Peningkatan dramatis tersebut sangat dipengaruhi oleh pertumbuhan volume sebesar 35% di tahun 2021, dan Indonesia dan Vietnam mendorong pertumbuhan pada tahun 2022, karena nilai impor dari Indonesia meningkat sebesar 55% dan impor dari Vietnam tumbuh sebesar 33%.
Volume impor plywood (dalam jutaan ft²) periode Jan - Nov:
Nilai impor plywood (dalam jutaan dolar Amerika) periode Jan - Nov:
Source: DHA
---
Nilai impor kayu lapis AS dalam jutaan m² pada periode 2019-2021
Data tersebut sesuai publikasi dari the Decorative Hardwoods Association (DHA) yang bermarkas di Virginia, Amerika Serikat yang dirilis minggu ini.
Peningkatan dramatis tersebut sangat dipengaruhi oleh pertumbuhan volume sebesar 35% di tahun 2021, dan Indonesia dan Vietnam mendorong pertumbuhan pada tahun 2022, karena nilai impor dari Indonesia meningkat sebesar 55% dan impor dari Vietnam tumbuh sebesar 33%.
Volume impor plywood (dalam jutaan ft²) periode Jan - Nov:
Impor dari | 2021 | 2022 | YTD % |
---|---|---|---|
Indonesia | 777,8 | 910,0 | 17% |
Vietnam | 647,4 | 821,0 | 26% |
Rusia | 515,3 | 365,0 | -29% |
Kanada | 175,2 | 197,8 | 12,9% |
Malaysia | 142,0 | 191,1 | 34,5% |
TOTAL IMPOR: | 2.883,8 | 3.107,9 | 7,8% (avr) |
Nilai impor plywood (dalam jutaan dolar Amerika) periode Jan - Nov:
Impor dari | 2021 | 2022 | YTD % |
---|---|---|---|
Indonesia | 425,1 | 660,4 | 55% |
Vietnam | 308,7 | 410,3 | 33% |
Rusia | 285,5 | 235,8 | -17% |
Kanada | 164,3 | 198,7 | 21% |
Malaysia | 76,2 | 147,3 | 93% |
TOTAL IMPOR: | 1.627,0 | 2.032.4 | 25% (avr) |
Source: DHA
---