Tips Menggunakan MC Meter

MC model tempelSebagaimana diketahui terdapat berbagai jenis MC meter, berikut ini beberapa tips agar pada waktu menggunakan alat tersebut bisa mendapatkan data yang seakurat mungkin dan se-efektif mungkin.

Menggunakan MC meter tidaklah semudah dan sesederhana pelaksanaannya. Pengetahuan akan jenis kayu, densitas, dan konstruksi perabot akan sangat membantu keauratan hasil pengukuran.


1. Pilih jenis MC yang tepat untuk jenis produk atau proses. MC tusuk merupakan jenis yang paling akurat namun memiliki kelemahan yaitu meninggalkan bekas tusukan pada permukaan kayu.

2. Untuk menghindarinya, maka pilih permukaan atau komponen produk yang tersembunyi pada saat pengukuran agar bekas tusukan MC meter tidak terlihat.

3. Lakukan frekuensi pengukuran lebih banyak pada saat proses produksi daripada di proses finishing.

4. Apabila menggunakan MC jenis tusuk, arahkan posisi kedua jarum searah serat untuk hasil pengukuran yang lebih baik. Atau apabila menggunakan jenis MC tempel, lakukan pada bidang kerja yang lurus (tidak bengkok/melengkung).

5. Tusukkan ujung jarum MC meter sedalam mungkin.

6. Perhatikan densitas kayu pada beberapa jenis tertentu, apabila anda menggunakan MC meter jenis tempel, alat tersebut HARUS disesuaikan dengan densitas kayu.
Biasanya terdapat hingga 4 level pengukuran.

7. Pilihlah bagian komponen yang akan diukur, lebih fokuskan pada komponen yang lebih tebal yang mana komponen tersebut memiliki kemungkinan level MC lebih tinggi.

8. Pastikan bahwa baterai MC meter masih dalam kondisi baik.

Eko HIDAYAT

Profesional dalam industri kayu dan bisnis terkait furniture | Founder tentangkayu.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama