Viscositas

cangkir pengukur viskositasIstilah ini perlu dimengerti bagi operator semua jenis aplikasi finishing bahan cair. Apapun jenis dan type bahan finishing, aturan viscositas berlaku. Dalam pengertian sederhana viscositas bisa berarti kekentalan bahan finishing siap pakai. Ukuran viscositas diterapkan melalui rumus ml/detik.

Masing-masing jenis finishing dari perusahaan yang berbeda selalu memiliki informasi tentang berapa ukuran standar viscositas yang baik untuk bahan finishing produksi pabrik mereka. Keterangan ini harus selalu tertulis dalam MSDS (Material Safety Data Sheet) pada setiap liter bahan finishing.

Viscometer
Memiliki viscometer merupakan syarat mutlak bagi sebuah pabrik yang memiliki departemen finishing cukup besar karena ini merupakan alat kontrol yang memperngaruhi kualitas hasil finishing. Yang paling sederhana adalah viscometer cup yang berbentuk seperti tabung ukuran minyak dengan diameter kecil. Terdapat lubang kecil di bagian ujung bawahnya untuk jalan keluar cairan finishing.

Cara kerja alat ini cukup sederhana. Setelah bahan finishing dicampur dan diaduk sesuai dengan petunjuk dari produsen bahan finishing, masukkan tabung pengukur ke dalam drum atau ember yang berisi bahan finishing hingga tabung ukuran penuh, lalu angkat.
Seketika anda mengangkatnya, jalankan stopwatch untuk mengukur kecepatan aliran cairan finishing di dalam tabung ukur.

Kecepatan aliran bahan tersebut menentukan kualitas bahan finishing. Apabila aliran terlalu cepat dari standar produsen, berarti kandungan solvent terlalu banyak, dan bahan finishing terlalu encer. Proporsi antara bahan solvent dan bahan utama resin tidak seimbang. Ini akan berakibat hasil finishing terlihat tipis dan harus dilakukan secara berulang-ulang agar lapisan luar finishing sesuai dengan kualitas yang diinginkan.
Apabila aliran terlalu lambat, berarti bahan dasar finishing terlalu banyak, kandungan solvent terlalu kecil. Berarti pula bahan finishing terlalu kental. Bisa berkibat permukaan lapisan finishing tidak rata dan bergelombang. Bisa terlihat terutama pada permukaan lebar.

Namun apabila anda selalu mengikuti standar viscositas yang diberikan oleh pabrik cat belum tentu akan selalu baik bagi produk furniture anda. Pada langkah-langkah tertentu, lebih rendah atau lebih tingginya viscositas finishing bisa menghasilkan permukaan finishing lebih baik daripada standard dari pabrik cat.

Eko HIDAYAT

Profesional dalam industri kayu dan bisnis terkait furniture | Founder tentangkayu.com

1 Komentar

  1. Artikel yang menambah ilmu. Saya mempunyai perusahaan jasa finishing skala home industry. Apakah viscometer bisa dibuat sendiri? dan berapa ukuran atau diameter lubang bawah yang pas untuk pengecekan kualitas bahan finishing?. Terima kasih

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama